Please activate JavaScript!
Please install Adobe Flash Player, click here for download

Pialang Indonesia Edisi 22 Juni 2014-s

8 LOUNGE Rintis Usaha Taxi Dengan Modal Kecermatan B ak tersesat di tengah-tengah labirin, siapapun yang di dalamnya perlu kecermatan, ketelitian, dan pastinya berani untuk mengambil resiko supaya bisa keluar. Itulah salah satu tahapan yang harus dihadapi kalau ingin menjadi seorang pemimpin. Dan sudah barang tentu tidak mudah seperti yang dibayangkan. Apalagi harus mengetahui siapa yang akan menjadi bawahan kita. Bukan hanya asal mengetahui, tetapi harus memenuhi segala kebutuhan mereka. Daniel Podiman atau lebih akrab disapa dengan panggilan “Pak Daniel“ seorang pria keturunan asli Minangkabau yang mencoba peruntungan di Ibukota, dengan memulai karir di perusahaan mobil Amerika yakni Ford yang saat itu sebagian sahamnya juga dipegang oleh PT Rajawali Corpora. Perlu diketahui, pada zaman itu perusahaan Ford ini merupakan penyuplai mobil taksi terbesar di Indonesia. PT Rajawali saat itu mendapatkan izin mengoperasikan taksi, nah disitulah awal mula beliau mulai mempelajari dan merambah bisnis transportasi. PT Express Transindo Utama Tbk (dahulu bernama PT Kasih Bhakti Utama) (TAXI) didirikan pada 11 Juni 1981 dan mulai beroperasi secara komersial pada tahun 1989. Awalnya Rajawali Corpora hanya menge- luarkan 10-20 unit taksi, mobil pertama yang dijadikan sebuah taksi adalah Ford Laser. Sampai akhirnya terjadi krisis pada 1998, bisnis transportasi ini mengalami masa sulitnya, dimana pe- rusahaan Ford menarik seluruh sahamnya dari PT Rajawali Corpora. Meski sempat mencoba meyakinkan dan memberitahu mengenai masih terbukanya pasar taksi di Indonesia, tetapi hal itu hanya sia-sia be- laka. Hingga kemudian Ford beralih memproduksi mobil lain seperti Ford Ranger dan lain sebagainya Daniel Podiman Presiden Direktur PT Express Transindo Tbk

Pages Overview